Persib Lepas Irianto ke Timnas untuk Hadapi Vietnam

- 24 Maret 2024, 19:02 WIB
Rachmat Irianto bergabung ke Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan Vietnam.
Rachmat Irianto bergabung ke Timnas Indonesia untuk pertandingan melawan Vietnam. /Adil Nursalam/Simamaung.com

SIMAMAUNG - Tim nasional Indonesia memanggil Rachmat Irianto jelang laga melawan Vietnam, Selasa, 26 Maret 2024 mendatang. Gelandang bertahan Persib Bandung ini diminta menyusul tim yang sudah lebih dulu terbang menuju Hanoi.

Pihak Maung Bandung pun melepas sang pemain untuk tampil di agenda FIFA Matchday ini. Indonesia kini akan memainkan laga keempat di fase grup Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga ini rencananya akan digelar di Stadion My Dinh.

Surat pemanggilan dengan nomor 1260/ AGB/ 224/ III-2024 yang ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi sudah diterima Persib. Isinya adalah permintaan agar Rachmat Irianto sudah harus bergabung di Hanoi pada 24 Maret 2024.

Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono merestuinya setelah berdiksusi dengan tim pelatih.

“Kami merestui Rian untuk bergabung timnas. Ini juga demi Indonesia. Kami dukung penuh keberhasilan Tim Nasional Indonesia,” ucap Teddy, Minggu, 24 Maret 2024.

Kabarnya pemanggilan pemain dadakan ini disebabkan kondisi darurat yang sedang melanda timnas Indonesia. Sejumlah pemain menderita demam sehingga kondisinya diragukan untuk tampil. Ditambah sanksi akumulasi kartu kuning bagi Sandy Walsh dan keputusan Marc Klok meninggalkan tim karena menjalani perawatan cedera di Singapura.

Selain Irianto, Shin Tae-yong juga memanggil pemain lain untuk menyusul rombongan tim ke Vietnam. Mereka adalah Ernando Ari Sutaryadi serta Muhammad Ferarri.

Misi untuk meraih hasil terbaik diusung oleh Garuda demi terus membuka kans lolos ke babak selanjutnya. Saat ini Indonesia berada di peringkat kedua grup F dengan poin 4 usai meraih hasil imbang dari Filpina dan menang atas Vietnam dengan skor 1-0 pada Kamis, 21 Maret 2024 lalu.***

Editor: Mayasari Mulyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x