Kata Bojan Soal Ditundanya Babak Championship Series

- 28 April 2024, 15:42 WIB
Pelatih Persib Bojan Hodak saat mendampingi timnya dalan pertandingan babak reguler Liga 1.
Pelatih Persib Bojan Hodak saat mendampingi timnya dalan pertandingan babak reguler Liga 1. /Adil Nursalam/Simamaung.com

SIMAMAUNG - Babak championship series Liga 1 2023/2024 mengalami perubahan jadwal. Hal itu dilakukan guna menyesuaikan laju tim nasional U-23 di Piala Asia U-23 2024. Hal itu tersiar pada Sabtu, 27 April 2024 malam dan dari pihak Persib sudah mendapat salinan suratnya.

Opsi pertama gelaran championship series ialah laga semifinal pada 7-8 Mei 2024 jika Indonesia lolos ke final Piala Asia U-23. Sedangkan opsi kedua adalah jika Indonesia kalah di semifinal dan menangi pada partai perebutan juara ketiga, championship series dimulai pada 9-10 Mei 2024.

Opsi terakhir ialah jika Indonesia kalah di semifinal dan kalah lagi di perebutan juara ketiga, maka skuat asuhan Shin Tae-yong akan bermain di babak play off melawan wakil Afrika pada 9 Mei 2024 untuk mendapat tiket ke Olimpiade Paris 2024. Jika jalur ini harus ditempuh, laga lanjutan Liga 1 baru dimulai kembali pada 14-15 Mei 2024.

Pelatih Persib, Bojan Hodak pun buka suara terkait penundaan ini. Di satu sisi, pihaknya merasa bahwa lebih baik jika kompetisi dilanjutan sesuai dengan jadwal semula. Karena kondisi timnya sedang berada dalam tren yang positif usai meraih dua kemenangan beruntun.

Namun di sisi lain, beberapa pemain pilarnya sedang tidak dalam kondisi terbaik. Jadi penundaan laga ini bisa saja memberikan berkah karena ada waktu untuk pemainnya memulihkan cedera dan Persib bisa tampil dengan komposisi skuat terbaik.

"Bagi kami, memang lebih baik jika bermain sekarang (sesuai jadwal awal) tetapi saat ini juga ada 4-5 pemain yang cedera ringan bisa pulih karena mereka butuh sekitar tujuh hari untuk pulih," tutur Bojan Hodak di Stadion Sidolig, Minggu, 28 April 2024.

"Jadi tentu harapannya kami memiliki kekuatan penuh. Tapi juga terkadang bisa kehilangan momentum, karena kini kami sedang dalam momentum bagus, memenangkan pertandingan dan bermain bagus. Jadi bagi pihak kami memang lebih baik jika bermain sekarang," jelasnya.

Namun apapun yang terjadi, Bojan menegaskan dirinya tetap mengikuti kebijakan yang diambil. Karena tidak ada pihak yang dirugikan dari keempat klub yang akan berpartisipasi di championship series dan melanjutkan langkah menuju tahta juara.

"Tapi tidak apa-apa, karena semuanya juga mengalami hal yang sama dari keempat tim yang bertanding. Jadi kami akan bersiap sambil menunggu," tutup pelatih 52 tahun ini.***

Editor: Mayasari Mulyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x