PSSI Akan Layangkan Surat Protes untuk Kinerja Wasit

- 16 April 2024, 12:41 WIB
PSSI akan layangkan protes atas kinerja wasit di pertandingan Indonesia U-23 vs Qatar U-23 di Piala Asia U-23.
PSSI akan layangkan protes atas kinerja wasit di pertandingan Indonesia U-23 vs Qatar U-23 di Piala Asia U-23. /Dok.PSSI

SIMAMAUNG - PSSI bereaksi atas kinerja wasit Nasrullo Kabirov dalam laga timnas Indonesia U-23 melawan Qatar U-23. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan bahwa federasi sepakbola Indonesia ini akan melayangkan protes resmi kepada pihak AFC.

Beberapa keputusan kontroversial memang dilakukan wasit asal Tajikistan tersebut. Salah satunya saat memberikan kartu kuning kedua untuk Ivar Jenner. Padahal dalam tayangan ulang tak ada benturan yang dilakukan gelandang Indonesia ini.

"Kita PSSI akan layangkan surat protes. Karena ada beberapa tadi, kartu merah Ivar, mestinya tidak kartu merah. Kita protes," ujar Erick di Doha, Selasa (16/4) seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Erick mengatakan bahwa PSSI mempunyai wewenang dalam melayangkan protes resmi. Apalagi saat pertandingan, ada beberapa keputusan yang dianggap merugikan tim nasional Indonesia U-23. Akibat kinerja Nasrullo Kabirov di laga ini, dia juga menjadi sasaran amarah masyarakat Indonesia.

"Kita sebagai federasi akan melayangkan protes terkait performa wasit. Kalian lihat seluruh rakyat Indonesia, netizen sosial media, semua sama kita. Karena mereka tahu, ini bukan game yang fair. Tapi kita masih punya dua game. Kita fight di atas lapangan," ujar Erick.

Hasil akhir di laga ini adalah Indonesia terpaksa tumbang dari Qatar dengan skor 0-2. Tapi kekalahan yang didapat diharapkan Erick Thohir tidak memukul mental pemain. Karena masih ada pertandingan kontra Australia dan Yordania U-23 di grup A.

"Jangan sampai game ini merusak fokus kalian. Kita belum selesai, masih ada dua game. Kita harus fight. Itulah kita. Tadi kalian main bersembilan, fight. Bersebelas harus bisa lebih fight. Masih ada dua game. Pada prinsipnya ini bukan akhir, kita masih punya dua game. Kita harus melawan balik," tukasnya.***

Editor: Mayasari Mulyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x