Prawira Bandung Alami Dua Kekalahan dalam Dua Scrimmage Game

- 25 Februari 2024, 09:39 WIB
Prawira Bandung melakukan 2 scrimmage game jelang lanjutan regular season IBL 2024.
Prawira Bandung melakukan 2 scrimmage game jelang lanjutan regular season IBL 2024. /docs. Prawira Bandung Official

SIMAMAUNG - Prawira Harum Bandung mematangkan persiapan jelang lanjutan Reguler Season Indonesia Basketball League (IBL) 2024. Prawira telah melakukan dua kali srimmage game melawan Amarta Hangtuah Jakarta (61-81), disusul menghadapi Dewa United (66-81), Prawira alami kekalahan dalam dua gim tersebut.

Baca Juga: James Gist Petik Pelajaran dari Kekalahan di Uji Tanding

Ini jadi catatan tersendiri bagi pelatih David Singleton, pasalnya ia tengah dalam upaya menyatukan koneksi roster asing baru Antonio Hester dan James Gist. Mereka harus secepatnya beradaptasi. Prawira juga tengah menantikan kehadiran the living legend, Brandone Francis.

“Secara keseluruhan, banyak hal bagus dari dua pertandingan ini, begitu juga kekurangannya. Ini adalah bagian dari proses meskipun dari game pertama ke game kedua, saya tidak menemukan perkembangan terutama di babak kedua,” kata David Singleton padda Sabtu 24 Februari 2024.

Tip off lanjutan IBL 2024 game ke enam akan berlangsung Sabtu 2 Maret 2024 melawan Bumi Borneo Hornbills, disusul Minggu 3 Maret 2024 melawan Pacific Caesar Surabaya. Game tersebut akan berlangsung di kandang di C-Tra Arena, Bandung.

Masih banyak evaluasi yang harus dikerjakan, Dave sapaan David Singleton berharap penampilan lebih baik dari semua pemainnya. Pelatih asal Amerika Serikat ini harus memompa semangat anak-anak asuhnya agar bisa bangkit dari keterpurukan sebagai tim juara bertahan.

“Saya mengharapkan penampilan yang lebih baik dari semua pemain karenanya, kami pun masih punya banyak hal yang harus dikerjakan dan itu akan kami lakukan.

"Kami akan tetap semangat untuk terus berlatih sepekan ke depan dan tentu saja antusias menunjukkan penampilan yang baik pada pertandingan di hari Sabtu di depan para pendukung kami," paparnya. ***

Editor: Mayasari Mulyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah