Indonesia Tekuk Vietnam, STY Komentari Aksi Dua Debutan

- 22 Maret 2024, 04:48 WIB
Jay Idzes tampil debut 90 menit di pertandingan Indonesia vs Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia. Indonesia menang 1-0.
Jay Idzes tampil debut 90 menit di pertandingan Indonesia vs Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia. Indonesia menang 1-0. /Foto Dok.PSSI

SIMAMAUNG- Kemenangan pertama diraih Indonesia di fase grup ronde kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Menjamu Vietnam pada matchday ketiga grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis, 21 Maret 2024, keunggulan 1-0 diamankan tim asuhan Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengaku senang karena bisa mengalahkan sang lawan. Hasil ini juga mengangkat Indonesia naik ke urutan kedua dengan raihan empat poin. Shin tae-yong pun memberi kredit poin atas usaha timnya dalam raihan tiga poin ini.

"Saya sangat senang karena kita bisa menang lawan Vietnam, apalagi sangat bangga juga kepada pemain sudah bekerja keras. Ke depannya kami akan bersiap untuk laga berikutnya agar bisa jadi pertandingan  yang lebih," ujar STY dalam jumpa pers usai laga.

Timnas Indonesia sebenarnya lebih banyak ditekan di babak pertama. Aliran bola selalu putus saat hendak masuk ke zona permainan lawan. Meski begitu, Shin Tae-yong menilai anak asuhnya tidak bermain buruk, namun masih belum cukup kompak. Peningkatan pun bisa ditunjukkan di babak kedua karena tercipta gol pada menit 52.

"Pada babak pertama kami tidak terlalu jelek juga permainannya, tapi memang kami kurang kompak karena ada beberapa pemain yang baru pertama kali main, di babak kedua kami semakin kompak dan semakin bagus," ujarnya.

Di laga ini juga Indonesia menurunkan dua debutan yaitu Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On. Shin Tae-yong pun memberi apresiasi kepada kedua pemain yang baru mendapatkan status WNI ini. Jay bermain penuh dan Nathan yang masih beradaptasi dengan cuaca hanya bermain di 45 menit pertama.

"Jay dan Nathan keduanya tampil baik, Jay terlihat sangat bagus dan Nathan hanya main satu babak, dan dia juga baru tiba sehingga masih harus beradaptasi dengan cauca di sini. Tapi intinya mereka bermain bagus," ujarnya.

Kemenangan Indonesia lahir dari gol tunggal Egy Maulana Vikri di menit 52. Dia mendapat bola liar hasil sapuan gagal bek lawan dalam menghalau umpan lemparan ke dalam Pratama Arhan. Gol ini banyak yang menganggap sebagai gol keberuntungan.

Tapi Shin Tae-yong menolak anggapan soal gol turun dari langit ini. Ini merupakan taktik yang diracik olehnya. Karena baik Egy dan Arhan yang punya andil dalam terciptanya gol ini sama-sama diturunkan di pergantian babak dan langsung memberi kontribusi.

Halaman:

Editor: Mayasari Mulyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah