Timnas Indonesia Lolos 16 Besar, Catat Sejarah Penting di Piala Asia

- 30 Januari 2024, 01:11 WIB
Timnas Indonesia saat tampil melawan Jepang di fase grup Piala Asia 2023
Timnas Indonesia saat tampil melawan Jepang di fase grup Piala Asia 2023 /the-afc.com

SIMAMAUNG - Timnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 Piala Asia 2023 sebagai tim peringkat tiga terbaik. Kelolosan Indonesia ke fase knock out tidak lepas dari hasil pertandingan terakhir Grup F ketika Oman ditahan imbang Kirgistan dengan skor 1-1 pada Kamis, 25 Januari, di Stadion Abdullah Bin Khalifa.

Hasil tersebut tak membuat Oman bisa melebihi poin Indonesia yang pernah menang sekali melawan Vietnam di Grup D. Indonesia dan tiga negara lainnya Palestina (4pts), Bahrain (4pts), dan Suriah (4pts) adalah deretan tim yang lolos melalui jalan peringkat tiga terbaik.

Ini menjadi sejarah pertama kali Indonesia lolos ke 16 besar sepanjang keikutsertaan mereka di Piala Asia. Pada fase selanjutnya Indonesia akan menghadapi negara Australia. Laga akan dilangsungkan Minggu, 28 Januari 2024, di Stadion Jassim bin Hamad, pukul 18.30 WIB.

Pelatih kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong cukup senang dengan kepastian Indonesia lolos ke babak selanjutnya. Menurutnya Tuhan telah memberikan keberuntungan atas hasil kerja keras tim yang dilalui selama di fase grup walau menelan dua kekalahan oleh Irak dan Jepang, dan sekali menang lawan Vietnam.

“Saya sangat senang. Walaupun satu kali menang dan dua kali kalah, tapi di setiap pertandingan para pemain bekerja keras. Mungkin itu yang mendatangkan hasil saat ini. Tanpa bekerja keras pun mungkin Tuhan tidak akan memberikan ini (keberuntungan)," kata Shin Tae-yong seperti dikutip laman resmi PSSI.

Baginya Tuhan telah mendengar doa dan usaha pemain kerja keras pemain. Kini saatnya Indonesia berjuang kembali lawan Australia. "Tetapi sepertinya para pemain sudah bekerja keras di setiap pertandingan jadi Tuhan juga tahu setiap usaha kita jadi bisa meraih babak 16 besar. Hari ini sangat bahagia jadi terima kasih banyak," lanjutnya.***

Artikel ini sebelumnya sudah pernah ditayangkan di media sosial Simamaung pada Jumat, 26 Januari 2024.

Editor: Mayasari Mulyanti

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah